
SIDOARJO. KemiriNews. Com | Suasana penuh antusiasme dengan meriah mewarnai acara pengundian hadiah pelanggan Wifi Warganet atau PT Era Network Indonesia yang digelar pada Rabu, 10/9/2025.
Kegiatan ini diselenggarakan sebagai bentuk apresiasi kepada para pelanggan setia yang telah menggunakan layanan Wifi Warganet di berbagai wilayah.
Puluhan hadiah menarik dibagikan dalam acara tersebut puluhan hadiah yang berbentuk sembako. Namun, yang paling ditunggu-tunggu oleh peserta adalah hadiah utama berupa satu unit sepeda listrik yang menjadi simbol apresiasi terbesar dari penyelenggara.
Selain itu Wifi Warganet secara rutin menggelar pengundian hadiah setiap 4 bulan sekali atau dalam 1 tahun sebanyak 3 kali.
Acara pengundian berlangsung transparan dengan disaksikan langsung oleh warga, tokoh masyarakat, Babinsa, Owner dan perwakilan penyelenggara. Setiap peserta yang hadir terlihat bersemangat saat nomor undian mulai dipanggil satu per satu. Sorak-sorai semakin riuh ketika momen pengundian hadiah utama dilakukan.
Ridwan Owner Wifi Warganet mengucapkan Acara ini adalah bentuk terima kasih kami kepada seluruh pelanggan yang telah mendukung dan mempercayai Wifi Warganet. Semoga hadiah-hadiah yang dibagikan hari ini bisa bermanfaat dan semakin mempererat hubungan kami dengan masyarakat.
“Saat ini, Wifi Warganet telah menjangkau masyarakat di Kabupaten Sidoarjo, Gresik, dan Mojokerto, sehingga semakin banyak warga yang bisa merasakan manfaat koneksi internet cepat, stabil, dan terjangkau.”
Dengan terselenggaranya acara ini, Wifi Warganet berharap dapat terus memberikan pelayanan terbaik serta menghadirkan berbagai program menarik yang bermanfaat bagi masyarakat luas
Dian Pemenang hadiah utama sepeda listrik pun tak kuasa menyembunyikan rasa gembira saat namanya diumumkan, Alhamdulillah, terima kasih Wifi Warganet, sepeda listrik ini jadi hadiah tak terduga untuk saya.
Ia mengaku tidak menyangka akan mendapatkan hadiah utama dalam acara pengundian kali ini.
Dengan terselenggaranya acara ini, Wifi Warganet berharap dapat terus memberikan pelayanan terbaik serta menghadirkan berbagai program menarik yang bermanfaat bagi masyarakat.
